Dewasalah dalam berpolitik

296 views

LAMPUNGKHAM.COM-Kontestasi pemilihan kepala daerah telah nampak di hadapan mata, berbagai spanduk dan baleho menghiasi di setiap sudut desa.

Ia, kita memang sedang ada pesta, kita berada dalam pesta demokrasi pemilihan kepala daerah yang menjadi penentu baik buruknya daerah kita selanjutnya, para timses dan simpatisan pun mulai bergerak dari pucuk sampai akar rumputnya, yang terkadang terlampau semangat sehingga menjelekkan lawan, dan melewati batas yang seharusnya.

Sungguh saat ini bukan zamannya politik saling menjelekkan, bukan zamannya politik saling menjatuhkan. Sekarang zamannya adu gagasan, sekarang zamannya adu program.

Jangan hanya umur yang tua, tapi nyatanya tidak dewasa dalam berpolitik. Dewasalah dalam berpolitik, terlebih bagi yang merupakan salah satu anggota dari partai politik.

Berpolitik dengan cara menjatuhkan dan menjelek-jelekan lawan adalah cara primitif. Mari berpolitik dengan santun tanpa harus melewati garis batas yang semestinya.

Ini adalah saran, bukan karena baperan, karena tugas kita sebagai pemuda adalah ikut *berperan* dalam kontestasi pilkada Lampung Selatan.

Walau hanya berupa sumbang opini, ide, dan gagasan dalam bentuk tulisan. Setidaknya kita ada dan tidak diam, apalagi sampai golput yang tentu tidak dibenarkan.

Sebagai pemuda, jangan sampai _wujuuduhu ka’adamihi_, keberadaannya sama halnya ketika ia tiada, itulah yang melatarbelakangi adanya pesan ini.

Selamat berkontestasi kepada seluruh calon kepala daerah. Semoga semua niat baiknya di ijabah dan kedepan benar – benar nyata kontribusinya.
Salam Pemuda!

Lampung Selatan, 7 September 2024
#DangCekhiwitUh
#MakaiRokGoh
#KiCekhiwitPo.

*Dewasalah dalam berpolitik!*
Oleh : Agus Amriza Bahruddin
(Pengurus DPD KNPI Lampung Selatan.***

Baca Juga :  Dihadapan Gubernur Nanang jelaskn kondisi terkini Lampung selatan