Masa pandemi Covid 19 pekon Sukaraja, resmikan KTN

248 views

WAY TENONG, Lampungkham Pemerintahan pekon Sukaraja kecamatan waytenong kabupaten Lampung barat ,resmikan kampung tangguh Nusantara yang digelar di aula balai pekon Sukaraja, Jum’at 30 April 2021.

Acara ini dihadiri oleh panit binmas Polsek sumber jaya Iptu Haryono, mewakili polres lambar ,dan Polsek sumber jaya,bhabin kantipmas Bripka suprayana,,SH,Babinsa Heriyadi,pratin pekon sujarha Guswadi,ketua lembaga himpun pekon(LHP)Eduar,aparatur pekon ,Linmas,Tagana,dan masyarakat setempat.

Dalam kesempatan ini pratin suka raja Guswadi menjelaskan . kampung tangguh Nusantara merupakan sebuah pilot projeck dan,kita bersama sama dari polri,TNI.,pemerintahan, daerah kecamatan,hingga pemerintah pekon,dapat bersinergi dalam memberikan pembinaan yang ada kaitannya dengan bagaimana cara kita beradaptasi dengan covid 19 untuk tetap menjalankan kehidupan kita kedepan nya di ke biasaan baru ini, ungkap pratin;

Pratin Guswadi juga mengajak masyarakat untuk bersama sama mendukung program pemerintah dan dimasa adaptasi kebiasaan baru ini,mari kita mengikuti anjuran dari pemerintah yaitu dengan mematuhi protokol kesehatan covid 19 ,ujar nya,”

Dan kami ucapkan terima kasih kepada ,polri,TNI,Pemerintah daerah dan kecamatan way Tenong yang telah mendukung program kampung tangguh Nusantara ini,menangkal dan melawan virus Covid- 19 ,mari kita terus gelorakan semangat pencegahan penyebaran covid dan tularkan ke pekon pekon lain untuk bersama sama berbuat yang terbaik untuk masyarakat.

Dalam kesempatan yang sama panit,binmas Polsek Sumberjaya ,Iptu Haryono mewakili polres Lampung barat mengatakan pencanangan kampung tangguh nusantara ini selain berfokus pada upaya preventif atau pencegahan penyebaran kovid 19 juga sebagai stimulus mengerjakan masyarakat untuk bersama sama meningkatkan gotong royong ketahanan pangan ,persatuan dan kesatuan serta pola gaya hidup sehat.

Kampung tangguh Nusantara mrmpuyai filosofis mengajak semua komponen masyarakat untuk bersama sama menjegah pirus Corona ungkap Haryono. (tto)

Baca Juga :  UKM-U Saintek Unila Gelar Pelatihan Kesekretariatan untuk Anggota